WISATA | 30 JUL 2021

Mengenal Masjid Al-Akbar, Masjid Terbesar di Kota Surabaya

Wisata religi di Surabaya memang banyak dilakukan karena banyak titik sejarah keagamaan seperti kesunanan yang ada di Surabaya. Terlebih, Surabaya juga tercatat memiliki masjid terbesar di Kota Surabaya sebagai masjid terbesar kedua di Indonesia setelah Istiqlal.

Ialah Masjid Al-Akbar. Masjid ini sangat terkenal di Surabaya yang kerap kali menjadi kunjungan wisata religi, entah untuk mengenal bangunan dan sejarahnya, maupun hanya sekadar mampir untuk beribadah dan berfoto ria.

Nah, apa saja sih fakta mengenai masjid terbesar di Kota Surabaya ini? Yuk, langsung simak saja supaya lebih mengenal mengenai Masjid Al-Akbar ini.

Sangat Luas, Mampu Menampung 36.000 Jamaah

masjid terbesar surabaya
luas masjid al akbar/masjidalakbar.co.id

Disebut sebagai masjid terbesar di Kota Surabaya dan terbesar kedua di Indonesia tentu saja bukan tanpa alasan. Hal ini dikarenakan Masjid Al-Akbar memang begitu luas karena bisa menampung hingga 36.000 jamaan loh.

Masjid yang dibangun pada tahun 1955 ini memiliki luas 22,3 ribu meter persegi. Lokasinya terletak di kawasan Pagesangan Surabaya Selatan yang memang kerap kali dijadikan sebagai tempat wisata religi.

Memiliki Interior yang Begitu Megah

Yang begitu khas dari Masjid Al-Akbar adalah kubah yang berwarna hijau emerald. Kubah ini berbentu setengah telur yang begitu mencolok mata sehingga sangat bisa dikenali dari kejauhan karena tingginya sekitar 27 meter.

Bagian dalam masjid terbesar di Kota Surabaya ini dilapisi lantai marmer yang memberikan kesan sejuk kepada pengunjung. Warna-warna cerah yang diletakkan di beberapa bagian juga memberikan kesan damai yang bisa menambah kekhusukan ketika beribadah.

Diresmikan Oleh KH Abdurrahman Wahid

Masjid Al-Akbar dibuka secara resmi kembali pada tahun 2000 dan diresmikan oleh Presiden KH Abdurrahman Wahid yang saat itu sengaja ke Surabaya. Tak jarang, masjid ini memang memiliki kenangan atas mantan presiden Indonesia yang keempat itu.

Ornamen Masjid yang Cantik dan Mewah

Seperti halnya masjid pada umumnya, Masjid Al-Akbar juga dipenuhi dengan ornamen kaligrafi yang begitu khas. Oranem-ornamen ini menambahan kecantikan dan kemegahan masjid sehingga kesan damai semakin terpancar.

Bagian atas masjid ini bahkan memiliki ukiran kaligrafi yang begitu cantik sepanjang 180 meter panjangnya dengan lebar 1 meter. Wah, kesan mewah semakin terasa ya jika begini.

Menara yang terdapat di Masjid Al-Akbar memiliki tinggi 99 meter sebagai representasi asmaul husna loh. Dari menara ini terdapat pengeras suara yang menyebarkan seruan adzan dan panggilan kajian. Pengunjung juga bisa menaikinya sehingga bisa melihat pemandangan Surabaya dari menara ini.

Fasilitas yang Begitu Lengkap

masjid terbesar surabaya
interior alakbar/simas.kemenag.go.id

Sebagai masjid terbesar di Kota Surabaya memang tidak heran jika mendapat banyak kunjungan dari wisatawan. Terlebih, masjid ini juga menjadi pusat kajian agama Islam di Jawa Timur.

Maka dari itu, di Masjid Al-Akbar tersedia banyak fasilitas yang lengkap untuk mencegah terjadinya hal-hal tak diinginkan. Di sini terdapat poli umum, poli gigi, laboratorium, hingga pusat bekam loh sebagai penunjang kesehatan.

Itulah fakta mengenai Masjid Al-Akbar sebagai masjid terbesar di Kota Surabaya. Wah, pantas sekali banyak dikunjungi ya karena masjid ini memang megah.

Jika kamu berwisata ke Surabaya, tentu saja jangan lupa untuk membeli oleh-oleh dong. Oleh-oleh paling aman tentu saja makanan yang bisa awet disimpan supaya tidak basi untuk dibawa ke luar kota, bukan? Nah, pilihan yang paling tepat tentu saja Lapis Kukus Surabaya.

Bisa awet berhari-hari di luar penyimpanan di lemari pendingin dan akan lebih awet jika disimpah di lemari pendingin. Rasa? Jangan ditanya karena tentu sangat lezat. Harganya juga sangat terjangkau sehingga bisa membeli banyak untuk dibagi ke keluarga dan sahabat.