Artikel
5 Pemandian Air Panas Jawa Timur, Cocok untuk Wisata Keluarga
Jawa Timur ternyata memiliki sejumlah pemandian air panas yang cocok utnuk wisata keluarga. Beberapa yang terkenal adalah Pemandian Air Panas Cangar dan Pemandian Air Panas Pacet.
Namun, ternyata ada juga pemandian lain yang tak kalah menarik untuk dikunjungi. Ingin tahu lebih banyak? Yuk simak ulasan mengenai 5 pemandian air panas Jawa Timur terbaik untuk keluarga.
Pemandian Air Panas Cangar
Sumber: instagram.com/ikaruliyati16
Lokasi: Tulungrejo, Sumber Brantas, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65336
Tiket masuk: Rp21.500 untuk kolam biasa, Rp100.000 untuk kolam VIP dan keluarga
Operasional: Sabtu hingga Kamis pukul 08.00 - 15.00 WIB. Jumat libur.
Pemandian Air Panas Cangar memiliki beberapa tipe kolam yang dapat dipilih pengunjung. Ada air terjun panas yang seru dan kolam air panas yang nyaman dengan suhu air 30 hingga 35 derajat celcius.
Selain itu, ada juga kolam air panas VIP dan kolam air panas khusus perempuan. Pasti lebih nyaman bukan, karena terpisah dari pengunjung laki-laki.
Belum cukup, Pemandian Air Panas Cangar juga memiliki kolam renang dengan kedalaman bervariasi. Untuk adik-adik balita, ada kolam dengan kedalaman 30 hingga 50 cm. Untuk remaja dan dewasa ada kolam dengan kedalaman hingga 160 cm.
Lapar setelah berendam dan berenang? Tenang, ada banyak penjual makanan dan cemilan di sekitar lokasi. Tersedia juga toilet yang bersih dan Anda bisa membayar seikhlasnya.
Setelah bermain air dan makan, Anda juga bisa berkeliling dan bersantai di kebun-kebun yang rapi dan indah di sekitar pemandian.
Pemandian Air Panas Padusan Pacet
Sumber: instagram.com/frizzz_rr
Lokasi: Gunung Welirang, Desa Padusan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto
Tiket masuk: Rp15.000 per orang, parkir Rp5.000
Operasional: setiap hari pukul 08.00 - 18.00 WIB
Pemandian Air Panas Pacet adalah salah satu pemandian air panas Jatim yang paling ramai. Pengelola sampai harus membatasi jumlah pengunjung maksimal 1.000 orang per hari agar tetap nyaman.
Di pemandian ini, Anda dapat menikmati kesegaran dan kenyamanan berendam di dalam kolam air dengan tiga suhu yang berbeda. Air panasnya berasal dari mata air asli Gunung Welirang.
Karena berada di ketinggian 800 meter dari permukaan laut, suhu di sini sekitar 20 derajat Celcius saja plus pemandangan pegunungan yang indah
Jika Anda suka dengan air bersuhu tinggi, dapat memilih kolam yang berada di tengah. Selain itu juga ada kolam air dingin dan kolam berair suam kuku.
Selain berendam, Anda dan keluarga juga bisa mencoba area outbond dan bumi perkemahan.
The Onsen Hot Spring Resort
Sumber: instagram.com/theonsenresortbatu
Lokasi: Jl. Arumdalu No.98, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65312
Tiket masuk: Rp100.000 per orang.
Operasional: setiap hari pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB.
Jika ingin mendapatkan sensasi berendam ala onsen tradisional Jepang, maka pemandian air panas yang satu ini adalah pilihan tepat.
Selain memiliki kolam berfasilitas lengkap yang nyaman, pengelola juga membatasi pengunjung maksimal 20 orang per harinya. Eksklusif, bukan?
The Onsen memiliki desain interior dan eksterior khas Jepang yang cantik. Untuk menikmati pemandian air panasnya, Anda tidak harus menginap. Namun jika ingin menginap, ada banyak pilihan kamar cantik dengan harga Rp2,5 juta hingga Rp4,5 juta per malam.
Pemandian Air Panas Segaran
Sumber: instagram.com/explorewisataprobolinggo
Lokasi: Longge'en, Ranuagung, Kec. Tiris, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur 67287
Tiket masuk: gratis. Biaya parkir Rp10.000 untuk mobil dan Rp5.000 untuk motor
Operasional: setiap hari, 24 jam.
Nah, kalau pemandian yang satu ini cocok untuk para anak motor dan mereka yang suka berpetualang. Karena jalan menuju lokasi cukup menantang.
Jika Anda naik motor, dapat melalui jalanan desa yang berpasir dan berbatu sejauh 1 km, dan berlanjut menyusuri jalanan yang beraspal tetapi cukup curam.
Jika menaiki mobil, maka harus parkir di bagian atas, di dekat gapura. Lalu berjalan kaki melintasi jalan setapak yang naik turun sejauh 300 meter.
Sebaiknya membawa bekal sendiri jika ingin ke tempat ini, atau bisa membeli olahan mi instan dan cemilan di warung di dekat parkiran.
Jangan lupa membawa perlengkapan hiking atau pendakian ringan karena fasilitas di pemandian ini apa adanya. Namun tempat ini tetap ramai karena mata airnya asli dari pegunungan dengan kandungan belerang yang dapat menyembuhkan penyakit kulit.
Pemandian Air Panas Pulungan
Sumber: instagram.com/dolanpasuruan.id
Lokasi: Jl. Raya Gempol - Malang Jl. Gondang, Tamanan, Kepulungan, Kec. Gempol, Pasuruan, Jawa Timur 67155
Tiket masuk: Rp15.000 per orang, parkir mobil Rp10.000
Operasional: Setiap hari pukul 00.00 WIB - 06.00 WIB dan 16.00 WIB - 00.00 WIB.
Berendam air panas di malam hari? Mengapa tidak? Ada Pemandian Air Panas Pulungan yang buka dari sore hingga tengah malam, setiap hari.
Pemandian yang terletak di Kecamatan Gempol, Pasuruan ini memiliki kolam air panas dengan tingkat suhu bervariasi. Kolam tengah adalah yang paling panas airnya.
Fasilitasnya adalah gazebo dan tempat duduk yang banyak, kafetaria dengan menu beragam dan harga terjangkau, serta tempat parkir yang luas.
Setelah berendam air hangat dan melepas stres, dijamin Anda dapat tidur lebih nyenyak dan badan terasa lebih nyaman.
Itu dia lima pemandian air panas di Jawa Timur yang recommended untuk dikunjungi bersama keluarga. Jadi, pemandian mana yang akan Anda datangi akhir pekan nanti?