Artikel
Museum Kesehatan Surabaya, Dari Pengobatan Modern Sampai Tradisional
Museum Kesehatan Surabaya – Kota Surabaya tidak hanya memiliki potensi wisata yang memanjakan mata saja. Wisata alam atau modern memang menjadi salah satu tujuan destinasi turis. Namun selain itu ada pula wisata edukasi yang bagus di Surabaya. Jika membicarakan wisata edukasi, pasti tidak terlepas dari museum. Yup, tempat disimpannya benda-benda bersejarah ini penting untuk mengingatkan kita akan peristiwa masa lampau.
Selain itu, museum juga dapat memberi pelajaran untuk masa depan. Yang unik dari Surabaya adalah museum kesehatannya. Tidak banyak kota di Indonesia yang memiliki museum kesehatan. Lalu apa saja fasilitas dan isi dari museum kesehatan Surabaya ini? yuk simak ulasannya.
1. Sejarah Singkat Museum Kesehatan Dr. Adhyatama dari MPH Depkes
Sebagian besar masyarakat luar Surabaya mengenal museum ini dengan museum kesehatan Surabaya. Pada tanggal 14 September 2004, Menteri Kesehatan mengesahkan museum ini dengan nama Museum Kesehatan Dr. Adhyatama.
Pembuatan museum ini dimaksudkan untuk memperkenalkan berbagai hal yang berkaitan dengan perkembangan ilmu kesehatan di Indonesia. Mulai dari alat sampai literatur.
2. Perkembangan Peralatan Kesehatan dari Tradisional sampai Modern
Sesuai tujuan di atas, dalam museum kesehatan Surabaya ini tentunya berisi tentang perkembangan peralatan kesehatan tidak hanya modern tapi juga tradisional.
Koleksinya mulai dari perlengkapan medis, non-medis, pengobatan herbal dan lain-lain. Ada juga pengobatan tradisional dan mistik yang diletakkan di ruangan khusus. Jadi jangan heran jika ada ruangan yang penuh dengan nuansa mistis.
3. Ruangan di Museum Kesehatan
Di museum kesehatan ini ada 7 ruangan yang bisa dieksplor oleh pengunjung.
Ruang sasana Adhyatma, berisi koleksi Dr. Adhyatama saat dirinya menjabat sebagai menteri kesehatan (menkes) pada periode 1988 sampai 1993.
Ruang sasana kencana, berisikan tempat dipamerkannya dekorasi-dekorasi bersejarah. Tidak hanya itu ada juga lencana-lencana, surat penghargaan dan biografi berbagai pioner dalam bidang kesehatan.
Ruang sasana kamar kesehatan reproduksi, berisikan tentang perlengkapan reproduksi, alat-alat persalinan mulai dari yang tradisional sampai modern.
Ruang sasana genetika, sesuai namanya berisikan tentang silsilah-silsilah yang ada di Indonesia.
Ruang sasana kesehatan budaya, berisikan tentang alat-alat medis yang berhubungan dengan kepercayaan, mistis dan masih kental akan dunia gaib.
Ruang sasana fauna, berisikan tentang hewan-hewan yang ternyata juga bisa digunakan untuk pengobatan manusia.
Ruang sasana medis dan non medis, berisikan benda-benda dari masa lalu yang berkaitan dengan perkembangan ilmu kesehatan di Indonesia.
4. Perpustakaan khusus Kesehatan
Nah, buat kamu yang sedang memperkaya literatur tentang kesehatan, museum kesehatan Surabaya ini juga terdapat perpustakaan khusus. Isinya mulai dari buku, majalah, kaset, rekaman, video, dan lain sebagainya yang berhubungan dengan medis.
5. Mitos Museum Kesehatan Surabaya
Mengingat museum ini tidak hanya berisi alat modern, maka banyak alat-alat tradisional masa lampau juga dipamerkan. Salah satunya klenik-klenik yang dulunya digunakan para orang tua untuk menyembuhkan suatu penyakit.
Jadi tidak heran jika museum kesehatan Surabaya ini juga terkenal akan kemistisannya. Beberapa ruangan juga seperti sengaja di desain agar nampak mistis misalnya dengan memasang dupa. Ada pula boneka jelangkung yang konon digunakan untuk menganalisa penyakit dan pengobatan.
Demikian beberapa informasi mengenai museum kesehatan Surabaya Dr. Adhyatma. Museum ini terbuka untuk pelajar maupun wisatawan umum. Berwisata edukasi di museum Surabaya ini dijamin anti mainstream dan menambah wawasan.
Pulangnya akan lebih puas jika membawa oleh-oleh Lapis Kukus Pahlawan yang khas Surabaya. Cocok banget jadi buah tangan untuk orang tua maupun sanak saudara.