Artikel
7 Kue Kekinian Surabaya Milik Artis Ibu Kota: Tertarik Untuk Menjadikannya Buah Tangan?
Sejak tahun 2017 lalu, banyak kue kekinian yang berkembang di berbagai kota. Artis Ibu Kota berbondong-bondong mengembangkan usaha kue kekinian di penjuru Indonesia. Beberapa mendirikan usaha kue kekinian di daerah asalnya, tapi ada pula yang mendirikan di luar daerah asalnya. Surabaya menjadi salah satu sasaran tempat usaha kue kekinian dari para artis ini. Beberapa diantaranya masih bertahan hingga kini, tapi beberapa sudah gulung tikar. Kamu sedang mencari rekomendasi buah tangan dari Surabaya? Beberapa kue kekinian Surabaya ini mungkin bisa jadi pilihanmu.
Surabaya Patata
Kue kekinian dengan logo berwarna kuning mencolok ini dikembangan oleh kakak beradik Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis. Saat opening Surabaya Patata dilakukan, antriannya mengular hingga ke jalan. Outletnya terletak di Jalan Dharmahusada. Posisi outletnya cukup strategis, berdekatan dengan beberapa outlet makanan milik artis Ibu Kota.
Surabaya Patata memiliki 6 varian rasa yang bisa kamu pilih sesuai selera. Kue kekinian Surabaya yang satu ini juga menyediakan beragam kue kering, lho! Surabaya Patata juga sering memberikan diskon atau promo tertentu. Cek instagramnya biar kamu nggak ketinggalan informasi.
Surabaya Snow Cake
Siapa yang suka makanan krispi? Terus siapa yang suka makanan empuk?
Tim krispi dan tim empuk sama-sama bisa menikmati Surabaya Snow Cake. Kue kekinian Surabaya milik Zaskia Sungkar dan Irwansyah ini terdiri dari lapisan spikoe yang empuk dan puff kering yang krispi.
Kamu bisa merasakan sensasi “kriyuk” bersamaan dengan tekstur spikoe yang lembut. Sensasinya unik dan menarik untuk kamu coba.
Cakekinian
Siapa yang nungguin Cakekinian buka di Surabaya? Sekarang dua sejoli Arif dan Tipang sudah membuka usaha kue kekiniannya di Surabaya. Kamu bisa menemukan kue kekinian Surabaya milik Ifan dan Tipang di beberapa outlet. Salah satunya ada di Stasiun Gubeng. Kalau kamu berhenti di stasiun ini, bisa mampir ke outletnya, ya.
Vallens Cake
Via Vallen tidak mau kalah dengan artis Ibu kota lainnya. Via juga mendirikan usaha makanan ini. Outletnya ada di dekat Surabaya Patata di Jalan Dharmahusada. Jadi kamu bisa membeli dua kue kekinian Surabaya sekaligus kalau melewati jalan ini.
Vidi Vini Vici
Kalau dari namanya, kira-kira kue kekinian Surabaya yang satu ini milik siapa, ya?
Vidi Vini Vici adalah kue kekinian milik penyanyi bersuara merdu Vidi Aldiano. Terdapat banyak pilihan rasa dengan harga yang sama yaitu Rp69.000,-. Kamu bisa mendapatkan kue kekinian Surabaya yang satu ini di outlet Vidi Vini Vici Jalan Diponegoro 48.
Bolu Joeang
Bukan sembarang bolu, Bolu Joeang memiliki 6 varian rasa yang bisa tahan selama 7 hari dalam kulkas dan 3 hari dalam suhu ruang. Outletnya bersebelahan dengan outlet Ayam Geprek Bensu. Masih di jalan yang sama dengan Surabaya Patata dan Vallens Cake.
Kue Lapis Pahlawan Surabaya
Kurang suka dengan ragam kue kekinian milik artis Ibu Kota? Kamu bisa memilih makanan lain untuk dijadikan buah tangan. Ada Kue Lapis Pahlawan Surabaya yang empuk dengan rasa lezat yang beragam. Kue Lapis Pahlawan dibuat dari bahan berkualitas. Rasanya sudah dijamin enak dan tahan lama. Pas banget buat dijadikan oleh-oleh.
Kamu bisa dengan mudah mendapatkan Kue Lapis Pahlawan Surabaya di berbagai outlet. Gampang dicari, lho! Rasanya juga begitu pas lidah! Nggak percaya? Cobain aja!