WISATA | 19 JUN 2022

7 Kuliner Legendaris di Surabaya yang Tak Lekang Oleh Waktu

Membahas kuliner legendaris di Surabaya memang tidak ada habisnya. Kota Pahlawan punya berbagai macam makanan lezat yang sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu. Citarasa yang otentik dan menggugah selera membuat berbagai kuliner ini tidak pernah sepi peminat.

Yuk, simak berbagai kuliner legendaris di Surabaya yang tidak habis dimakan zaman.


Baca juga: Mau Makan Pedas dan Mantap? 7 Sego Sambel Surabaya Ini Jawabannya! 


Tahu Telor Pak Jayen

Foto oleh @amazingindonesiafood 

  • Jam buka: 17.00-23.00 WIB.

  • Alamat: Jl. Dharmahusada No.112, Mojo, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60115.

Tahu telor adalah salah satu makanan legendaris di Surabaya. Tahu Telor Pak Jayen jadi salah satu yang paling populer karena punya citarasa yang berbeda dengan tahu telor lainnya di Surabaya. 

Kedai tahu telor ini buka mulai sore hari hingga tengah malam. Untuk bisa menikmati sepiring tahu telor nikmat ini, Anda tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Seporsi Tahu Telor Pak Jayen dijual di kisaran harga belasan ribu rupiah saja.


Bebek Goreng Tugu Pahlawan

Foto oleh @feifoodiary 

  • Jam buka: 17.30-22.30 WIB.

  • Alamat: Jl. Tembaan No.17F, Alun-alun Contong, Kec. Bubutan, Kota SBY, Jawa Timur 17960.

Bicara tentang kota Surabaya tidak bisa dilepaskan dari lezatnya nasi penyetan atau sego sambel. Salah satu yang wajib dicoba adalah Bebek Goreng Tugu Pahlawan. Tempat makan legendaris ini sudah ada sejak tahun 1989. 

Bebek Goreng Tugu Pahlawan hanya buka di sore dan malam hari, cocok banget nih buat Anda yang suka berburu kuliner malam. Kelezatan bebek goreng ini sudah sangat tersohor sehingga pengunjung rela antri demi menikmati sepiring bebek yang disajikan dengan serundeng kelapa dan sambal pedas nikmat.

 

Rawon Kalkulator

Foto oleh @surabayafoodies

  • Jam buka: 10.00-04.00 WIB.

  • Alamat: Sentra PKL Taman Bungkul, Jl. Raya Darmo, Darmo, Kec. Wonokromo, Kota SBY, Jawa Timur 60241.

Ini dia salah satu kuliner legendaris yang unik di Kota Pahlawan. Rawon Kalkulator yang terletak di kawasan Taman Bungkul ini sangat tersohor di kalangan warga Surabaya karena ketangkasan pramuniaganya dalam menggunakan kalkulator.

Hal ini rupanya jadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang datang. Tapi tentu saja kelezatan menu rawon yang disajikan di tempat ini tidak perlu diragukan lagi.


Sego Sambel Mak Yeye

Foto oleh @surabayafoodies

  • Jam buka: 21.00-04.00 WIB.

  • Alamat: Jl. Jagir Wonokromo Wetan No.10, Jagir, Kec. Wonokromo, Kota SBY, Jawa Timur 60244.

Anda pecinta makanan pedas? Jangan lupa mampir ke Sego Sambel Mak Yeye yang hanya ada satu di Surabaya. Tempat makan yang satu ini dikenal akan kepedasan sambalnya yang bisa bikin mulut ndower, tapi membuat Anda ketagihan!

Warung makan yang ada di daerah Jagir Wonokromo ini hanya buka di malam hari. Pilihan menunya pun cukup beragam, mulai dari ikan pari, telur dadar, hingga ayam yang disajikan bersama nasi panas dan sambal yang super pedas.


Lontong Balap Pak Gendut

Foto oleh @lontongbalap_aslipakgendut

  • Jam buka: 07.00-23.00 WIB.

  • Alamat: Jl. Embong Malang No.38, Genteng, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60275.

Jangan ngaku sudah pernah ke Surabaya jika belum mencicipi makanan legendaris kota ini, yaitu lontong balap. Lontong Balap Pak Gendut sudah buka sejak tahun 1960-an. Meskipun sudah berjualan selama lebih dari 50 tahun, citarasa lontong balap di tempat ini tidak pernah berubah.


Nasi Cumi Waspada Ibu Atun

Foto oleh @voilajogja

  • Jam buka: 24 jam.

  • Alamat: Jl. Waspada No.30, Bongkaran, Kec. Pabean Cantikan, Kota SBY, Jawa Timur 60161.

Nasi Cumi Ibu Atun di Jalan Waspada ini memang layang disebut makanan legendaris. Pasalnya sejak berdiri pada tahun 1917, warung makan ini tetap saja ramai oleh pengunjung. Kini warung nasi cumi ini sudah dikelola oleh generasi keempat. Gurihnya cumi disajikan bersama lauk pelengkap seperti empal, telor, dan peyek udang.


Sate Klopo Ondomohen Bu Asih

Foto oleh @widja_99

  • Jam buka: 07.00-21.00 WIB.

  • Alamat: Jl. Walikota Mustajab No.36, RW.05, Ketabang, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60272.

Satu lagi nih tempat makan legendaris yang tidak boleh Anda lewatkan di Surabaya. Sate Klopo Ondomohen menyajikan menu makanan khas Surabaya, yaitu sate daging yang dibalut dengan parutan kelapa atau klopo dalam bahasa Jawa.

Aneka rempah yang digunakan untuk meracik bumbu klopo menambah kelezatan makanan yang satu ini. Tidak heran meskipun sudah didirikan sejak 70 tahun lalu, tempat makan ini masih saja ramai dipadati pengunjung.